







ESENSIAL NEWS – Minggu pagi, (31/8/2025) pukul 07.00 Wita warga Perumahan Korpri Jl. Gunung Sentul RT. 39 Kelurahan Melayu Tenggarong, mengikuti kegiatan jalan santai. Puluhan warga dari berbagai usia mulai dari anak-anak hingga orang tua dengan semangat mengelilingi area perumahan. Kegiatan diselenggarakan dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 RI, sekaligus sebagai ajang mempererat kebersamaan warga.
Setibanya di arena kegiatan, warga berpartisipasi dalam aksi bersih lingkungan. Mereka memungut sampah di sekitar perumahan menggunakan kantong plastik yang telah disediakan panitia, sebagai wujud kepedulian warga terhadap kebersihan dan kelestarian lingkungan.
Kegiatan dilanjutkan dengan senam Zumba yang dipandu oleh instruktur profesional. Senam terheboh menjadi momen penuh tawa dan semangat, di mana peserta berkesempatan memenangkan hadiah uang tunai. Sebanyak 10 pemenang kategori dewasa masing-masing memperoleh Rp50.000, sementara 12 anak-anak beruntung mendapatkan Rp20.000 per orang.

Tak hanya itu, panitia juga membagikan doorprize menarik , berupa gula, minyak goreng, perbumbuan dapur, snack dan beragam sembako lainnya kepada warga yang beruntung. Puncak acara diisi dengan penyerahan hadiah bagi pemenang lomba kategori balita, anak-anak, dan ibu-ibu.
Ketua Panitia Erisa Ariyati didampingi Wakil Ketua Panitia Nining Sudiar menyampaikan sebelumnya, lomba kategori balita dan anak-anak telah digelar pada 23 dan 24 Agustus dengan masing-masing tiga permainan. Sedangkan untuk lomba kategori ibu-ibu di gelar pada tanggal 30 Agustus yaitu lomba tiup gelas, memasukan pulpen ke dalam botol dan lomba centeng. “Semoga kegiatan ini semakin meriah, kompak dan tetap terlaksana setiap tahunnya,” imbuh Erisa.
Ketua RT 39 Suriadi menjelaskan bahwa kegiatan ini dibiayai dari dana pokja RT dan partisipasi warga. Kegiatan ini akan terus berlanjut dan ditingkatkan pada tahun-tahun mendatang. ”Partisipasi aktif masyarakat menjadi kunci utama sehingga suasana peringatan HUT RI di lingkungan kita bisa semakin meriah dan bermakna,” ujarnya .
Dengan semangat kebersamaan dan partisipasi aktif warga, kegiatan jalan santai, senam Zumba, serta lomba HUT ke-80 RI di Perumahan Korpri Jl. Gunung Sentul RT. 39 Tenggarong diharapkan menjadi tradisi tahunan yang semakin meriah dan mempererat persatuan masyarakat.(*)
